Apa Fungsi Sebuah Blog...?

Selamat pagi...
ku tulis selamat pagi karena ku sangat ingin tulisan ini di baca waktu pagi hari,
ya pada waktu pagi...yaitu pada waktu pembaca bangun dari tidurnya,
waktu dimana para ayam mulai berkokok, dan...
waktu dimana ada secangkir kopi dan sepiring gorengan terhidang untuk disantap.

Para pembaca..., kali ini mas bagong punya uneg...uneg yang cukup mengganggu, uneg-uneg tersebut tentang sebuah pertanyaan apa fungsi dari sebuah blog..?, ya blog yaitu sebuah catatan pribadi yang bersifat online dan bisa dibaca dari mana saja asalkan ada pc yang terhunbung dengan internet, mungkin itu definisi sederhana dari sebuah blog. sebelumnya, mungkin sepuluh tahun yang lalu blog merupakan sesuatu yang sangat amat baru dan bersifat asing, tapi sekarang blog sudah menjadi bagian dari gaya hidup atau bahkan sudah hampir hengkang dari daftar gaya hidup dan masuk dalam daftar kebutuhan hidup untuk menyatakan ke-eksistensian atao sekedar biar bisa dibilang ndak gaptek.

Nah, ini foto mas bagong ama laptop yang setia menemaninya ketika berbloging ria, dan terkadang juga menemaninya ketika bobok siang....

Dari pengamatan mas bagong ternyata saat ini blog sudah merambah jauh . sehingga, para siswa yang masih duduk di  bangku SMP udah terbiasa berbloging ria,  itu yang mas bagong tau. nah tentunya dapat kita sepakati bahwa blog sudah pantas jika kita cantumkan di daftar gaya hidup saat ini. namun dari sekian banyaknya blog yang ada lebih khususnya blog yang terdaftar atas nama temen-temen mas bagong, hanya ada beberapa saja blog yang "terawat" dalam artian masih sering berganti wajah karena adanya tulisan-tulisan yang di-update secara berkala,  contoh dari beberapa blog yang terawat dengan semangat berbloging ria secara kontinyu adalah blog yang dimiliki oleh teman-teman mas bagong berikut ini mbah jiwo, ibel abel gombel, reza jijay dan beberapa temen yang lain.

Nah para pembaca yang tentunya juga para blogger "sejati", dengan fenomena banyaknya blog yang "terlantar", tentu sudah sepantasnya kita tanyakan kembali "apa sebenarnya fungsi dari sebuah blog ...?" khususnya blog kita pribadi yang telah dengan tega atau tidak, telah kita terlantarkan. diluar pertanyaan tersebut mas bagong teringat sebuah hadits yang berbunyi : "sebaik-baik manusia adalah manusia yang bermanfaat bagi manusia yang lain" oleh karena itu akan sangat-sangat bijak jika blog yang kita buat dengan susah payah (karena harus bergadang dan senam jari diatas keyboard) menambah level kebaikan kita sebagai manusia yang bermanfaat dengan selalu meng-update blog kita dengan tulisan-tulisan yang bermanfaat.

Sekarang kembali ke pertanyaan "apa fungsi dari sebuah blog (yang kita buat)..?", nah mungkin para pembaca bisa bantu mas bagong ngejawab uneg-unegnya, dengan meninggalkan jawaban tersebut di post comment. 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

8 Response to "Apa Fungsi Sebuah Blog...?"

  1. mbah jiwo says:
    12/11/2009 9:25 AM

    meng-update / mengapdet...bukan meng-uptodate...

    manfaatnya :
    1. blog bisa buat jembatan menuju cita2 menjadi penulis...

  2. SOFIK says:
    12/11/2009 5:35 PM

    makasih kritik dan sarannya mbah, barusan udah dibenerin sama mas bagong.
    wah kayaknya mbah pengin jadi penulis nih...mas bagong doakan deh mbah

  3. PakWow_Keren says:
    12/13/2009 10:56 PM

    aku gak disebut rek...

  4. SOFIK says:
    12/14/2009 1:50 AM

    wadunh.... maap banget pak wow..!
    btw trus apa dunk jawaban dari pak wow tentang pertayaan tersebut

  5. mbah jiwo says:
    12/14/2009 10:47 AM

    "aku gak disebut rek..." -> wkwkwkwk

  6. mR_bRaM's says:
    12/15/2009 8:17 PM

    aku gak disebut juga tuh...!!!

  7. HIKKIE says:
    12/16/2009 5:52 PM

    Blog itu buatku sebagai media untuk melampiaskan apa yang ada di pikiran, hati, ma perasaan. Blog jg bsa jadi wadah buat orang yang suka nulis.

  8. Hasi Aulia says:
    1/27/2010 6:53 AM

    fungsi blog ada yang buat curhatan, berbagi ilmu, berbisnis dll mas..
    yang penting ngeblog itu enak :p

Posting Komentar

saran dan kritik anda, sangat berharga bagi saya....
jangan hanya menjadi pengunjung tanpa meninggalkan jejak (komentar)